Polsek Bantargebang Peduli Lingkungan, Gelar Kerja Bakti Bersih Sampah

Spread the love

GANTARITV.ID BEKASI — Kapolsek Bantargebang bersama Anggota Polsek Bantargebang dengan UPTD Pasar Bantargebang warga melaksanakan kerja bakti dalam rangka Peduli Lingkungan, membersihkan sampah, bertempat di Jl. Raya Siliwangi Km 10 (Depan Pasar Bantar Gebang) Kel./Kec. Bantargebang Kota Bekasi, Kamis (13/7/2023).

Kapolsek AKP Ririn Sri Damayanti S.H, pimpin langsung pelaksanaan kerja bakti bersama Ibu Irma Kepala Uptd Pasar Bantargebang dan anggota UPTD Bantargebang dan warga, terlihat kekompakan warga dalam pelaksanaan kerja bakti tersebut dengan membersihkan sampah yang di area Pasar dan Jalan Raya serta sampah yang ada di saluran air.

Usai Kegiatan, Kapolsek AKP Ririn Sri Damayanti SH kepada media mengatakan dalam rangka Polri peduli lingkungan, Kegiatan bersih bersih lingkungan secara bersama adengan masyarakat dilakukan untuk membersihkan sampah – sampah yang menumpuk di sekitaran wilayah Bantargebang.

Kegiatan kerja bakti pembersihan sampah baik disekitar lingkungan terutama di pasar Bantargebang dan juga yang ada di saluran air ini sangat bermanfaat, sehingga disekitar lingkungan warga menjadi bersih,” ucapnya.

Ditambahkan Kapolsek, kita harus saling kerjasama dengan mengingatkan kepada seluruh warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan, dengan membuang sampah pada tempatnya, karena kalau musim penghujan tiba, lingkungan yang bersih dan air lancar mengalir, merupakan harapan warga terciptanya lingkungan bersih dan nyaman.

“Dengan kegiatan bersih bersih bersama ini bertujuan untuk menciptakan kerukunan dan kerjasama Polri dengan masyarakat,” pungkasnya.

Tampak hadir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *