GANTARITV.ID Jakarta Timur — Guna mewujudkan lingkungan bersih, Serda Ahmad Jamil Babinsa Koramil 01/Jatinegara bersihkan Lingkungan bersama warga disekitar RW-01 Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Rabu (19/07/23).
Danramil 01/Jatinegara Mayor Arh M. Sianturi pada Giat rutinitas Babinsa mengatakan, Kegiatan gontong royong dalam rangka mewujudkan lingkungan bersih dan sehat ini dilakukan Babinsa bersama warga guna menciptakan lingkungan tempat tinggal warga yang bersihdan Asri, mengingat banyaknya tumpukan sampah di selokan saluran air yang menghambat jalannya air disepanjang jalan lingkungan RW-01 Kampung Melayu.
Kondisi lingkungan yang kotor tersebut, menggugah Babinsa Kelurahan Kampung Melayu Serda Ahmad Jamil, Koptu Enggal bersama-sama warga masyarakat dan Ketua RW.01 Erwin untuk melaksanakan bersih -bersih lingkungan, sehingga selokan air dan jalan kembali terlihat bersih dan selokan sepanjang jalan juga kembali terpelihara.
Pembersihan lingkungan yang dilakukan Babinsa Kampung Melayu ini diharapkan bisa meningkatkan tali silaturahmi serta keakraban antara Babinsa dengan warga masyarakat binaan teritorialnya dan menambah semangat gotong royong yang merupakan tradisi masyarakat Indonesia pada umumnya.