GANTARITV.ID Bandung – Tim pembina Samsat yang terdiri dari Bapenda, Polri dan Jasa Raharja beserta bank BJB kembali menggelar kegiatan sosialisasi layanan samsat dan intensifikasi Pajak Kendaraan Bermotor di wilayah Kabupaten Pangandaran. Kegiatan tersebut dilaksanakan di kecamatan Langkaplancar dan dihadiri oleh perangkat daerah beserta masyarakat setempat. Narasumber dalam kegiatan tersebut adalah Kepala P3D Wilayah Kabupaten Pangandaran, Adun, Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Pangandaran, Ferdian Alhando, Kasat lantas diwakili oleh KBO Lantas Polres Pangandaran, Anang pada hari Jumat Tanggal 28 Juli 2023.
Dalam sosialisasi tersebut dipaparkan mengenai penerimaan dan manfaat Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) untuk pembangunan daerah. Serta sosialisasi program Bebas Balik Nama (BBNKB II) dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) yang sedang berlangsung di seluruh samsat daerah Provinsi Jawa Barat.
Selain itu dalam kegiatan tersebut juga dipaparkan mengenai tugas pokok Jasa Raharja dan manfaat Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ) bagi masyarakat khususnya apabila terjadi kecelakaaan lalu lintas. Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan sosialisasi program Bebas Denda SWDKLLJ Tahun Lalu dan Tahun-tahun Lalu.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk menghimbau masyarakat untuk patuh serta tertib dalam berlalulintas dan mensosialisasikan Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 pasal 74 mengenai Penghapusan Data Regident Kendaraan Bermotor.
Dengan kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kepatuhan masyarakat khususnya warga kecamatan Klari dalam pelaksanaan registrasi ulang/pengesahan/perpanjangan STNK, pembayaran PKB dan SWDKLLJ.
Jasa Raharja selaku Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan terus selalu mendukung dan berinovasi guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat