GANTARITV.ID Bekasi – Peduli terhadap kesulitan warga, Babinsa Harapan Mulya Koramil 01/Kranji Kodim 0507/Bekasi Sertu Tri Widodo dan Serda A.Sukti melaksanakan Babinsa Masuk Dapur Warga untuk berbagi rejeki dengan keluarga yang kurang mampu.
Pelaksanaan Babinsa Masuk Dapur Warga kali ini bertempat di rumah Bapak Makmun Usia 60 tahun mempunyai Anak 12 orang, pekerjaan butuh serabutan yang bertempat tinggal di Kampung Pintu Air RT 03 RW 07 Kel.Harapan Mulya, Kec. Medan Satria, Kota Bekasi. Jumat (18/8/2023).
Adapun pelaksanaan Babinsa Masuk Dapur warga ini dilaksanakan, yaitu merupakan implementasi dari program Bapak Kasad Jendral TNI Dr.Dudung Abdurachman untuk membantu warga kurang mampu jangan sampai ada yang kelaparan.
Menurut Sertu Tri Widodo menyampaikan kepada media pendim bahwa, aksi sosial ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meringankan beban warga kurang mampu di wilayah binaan, diharapkan melalui kegiatan ini, dapat membantu sedikit warga warga tersebut.
Kegiatan yang kami berikan ini nilainya memang tidak seberapa, tapi kami berharap hal ini bermanfaat untuk keluarga mereka yang membutuhkan, selain itu, melalui kegiatan seperti ini, pihaknya berharap akan tercipta kedekatan hubungan emosional antara TNI terkhusus Babinsa dengan warga binaannya sehingga tumbuh kemanunggalan TNI dengan rakyat yang semakin solid, “Ucapnya.
Di tempat lain Danramil 01/Kranji Mayor Inf Choirul Anam, mengatakan, “Kita harus selalu peduli terhadap masyarakat yang memerlukan bantuan, karena semua itu tugas kita semua, jangan sampai ada warga yang tidak mampu tidak di ketahui oleh Babinsa, maka dari itu Babinsa harus lebih aktif ke wilayah binaan kita masing-masing, “ucapnya.
“Semoga bantuan yang diberikan dapat membantu meringankan beban mereka yang membutuhkan”.harapnya.