Lanjutkan Roadshow, Jasa Raharja dan Fordigi BUMN Ajak Mahasiswa ULM Menjadi Talenta Digital

Spread the love

GANTARITV.ID Banjarmasin – Jasa Raharja bersama Forum Digital (Fordigi) BUMN kembali menggelar roadshow Fordigi Goes to Campus. Kali ini, kegiatan tersebut dilaksanakan di Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada Selasa (22/8/2023).

Fordigi kali ini digelar di General Lecture Theatre Building ULM dengan mengusung
tema Digital Banks: The Present and The Future. Total ada 2000 mahasiswa yang
mengikuti kegiatan ini, 500 di antaranya hadir secara langsung, selebihnya secara
daring.

Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja Munadi Herlambang, mengatakan
kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Fordigi sebagai mitra Kementerian
BUMN untuk mendorong mahasiswa berperan aktif menjadi talenta digital berkualitas.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada
mahasiswa tentang dunia digital dan membantu mereka mengasah keterampilan yang relevan dengan tuntutan dunia kerja di era digital,” kata Munadi di sela-sela acara.

Fordigi di ULM dikemas dalam berbagai kegiatan menarik seperti panel diskusi dan
sharing session yang menghadirkan pembicara-pembicara ahli di bidang digital dan teknologi informasi. Dalam kesempatan ini, Radito Risangadi selaku Kepala Divisi
Kelembagaan dan Strategi Korporasi Jasa Raharja, memberikan paparan mengenai
Autonomous Vehicle dan Safety: The Future & The Mobility.

Rektor Universitas Lambung Mangkurat, Prof. Dr. Achmad Alim Bachri menyambut
baik program ini. Ia mengucapkan terima kasih kepada Kementerian BUMN karena
memilih ULM sebagai salah satu kampus tujuan Fordigi.

“Saat ini digitalisasi tidak bisa
dipisahkan dari kehidupan, mahasiswa dapat menggali ilmu sedalam-dalamnya dan
mengeksplor talenta semaksimal mungkin,” ungkapnya.

Pelaksanaan roadshow Fordigi Goes to Campus diharapkan mampu meningkatkan
kapabilitas dan literasi digital di kalangan mahasiswa serta menciptakan dan
mengembangkan talenta digital yang mampu berperan sebagai problem solver isu-isu
sosial dan masyarakat bagi lingkungan sekitarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *