Jasa Raharja Jawa Barat Lakukan Koordinasi dan Evaluasi Terkait Program Relaksasi Pajak Yang Sedang Berjalan di Provinsi Jawa Barat

Spread the love

GANTARITV.ID Bandung – Dalam rangka meningkatkan koordinasi di Bidang Pendapatan, Kepala Bagian Asuransi PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Tri Edy A melakukan kunjungan ke Kantor Pusat Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat. Pada kesempatan tersebut diterima langsung oleh Kepala Bidang Pendapatan dan Penagihan, Deni Zakaria. (26/09)

pertemuan tersebut dibahas mengenai evaluasi terhadap pelaksanaan program pemberian relaksasi bagi wajib pajak. Selain itu dibahas pula mengenai strategi-strategi kolaboratif antara Jasa Raharja dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), dalam hal peningkatan pencapaian pendapatan.

Diharapkan dengan pertemuan ini dapat meningkatkan sinergitas antara Jasa Raharja dan Bapenda dalam rangka pencapaian target pendapatan. Sehingga pelaksanaan program kerja di masing-masing pihak dapat dijalankan secara kolaboratif dan produktif.

Dalam meningkatkan pelayanan sambungnya, pelayanan yang terbaik dengan tetap mengedepankan 3S (Senyum, Sapa dan Salam) tidak ada sampai terdapat komplain dari Wajib Pajak di Samsat (Zero komplain). “Baik Tri, maupun Deni membutuhkan dukungan segenap elemen agar dalam pengurusan layanan di Kantor Bersama Samsat di Seluruh Provinsi Jawa Barat untuk mengurus langsung dan menghindari percaloan dan mengajak masyarakat untuk meningkatkan kepatuhan dalam membayar pajak kendaraan secara tepat waktu”, Terangnya.

PT Jasa Raharja sebagai Member of Indonesia Financial Group (IFG) senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, mudah, cepat dan tepat sebagai wujud Negara hadir bagi korban kecelakaan alat angkutan umum dan lalu lintas jalan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *