Ormas Malak Warga di Bekasi Sepakat Berdamai, Berjanji Tidak Mengulangi Tindakan

GANTARITV.ID BEKASI || Gerak cepat, Polisi akhirnya berhasil melakukan mediasi dengan oknum anggota organisasi masyarakat (ormas) yang terlibat dalam pemalakan terhadap seorang pegawai fotokopi di Jalan Lele Raya, Kelurahan Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan yang viral dimedia sosial.

Upaya mediasi ini juga diiringi permintaan maaf dari oknum ormas kepada pihak yang terkena dampak di tempat fotokopi tersebut.

Kepala Unit Reskrim Polsek Bekasi Selatan, Iptu Agung, mengungkapkan bahwa saat ini kedua belah pihak telah mencapai kesepakatan damai.

“Kami segera menangani masalah ini dan mendampingi kedua belah pihak,” kata Iptu Agung dilansir dari Info bekasi.com, pada Kamis (28/9/2023).

Namun, Iptu Agung belum bisa memberikan rincian mengenai proses mediasi secara detail. Ia hanya menyebut bahwa mediasi berlangsung dengan cepat.

Sebelumnya, pegawai fotokopi bernama Arief mengalami insiden ini pada Sabtu (23/9) yang lalu. Ia dihadapkan dengan seorang anggota ormas yang meminta uang.

Arief bahkan telah menjelaskan bahwa saat itu toko fotokopinya sepi pengunjung, tetapi pelaku tetap melakukan ancaman.

“Meskipun jumlah yang diminta tidak besar, biasanya kami memberikan 2 ribu rupiah, namun kejadian ini sering terulang. Kami khawatir hal ini akan menjadi kebiasaan,” tambahnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *